WELCOME ALL VISITORS

Terimakasih karena anda sudah mengunjungi blog ini

Rabu, 11 April 2012

BMKG: Gempa 8,9 SR di Aceh, Potensi Tsunami

BMKG: Gempa 8,9 SR di Aceh, Potensi Tsunami

Gempa berkekuatan 8,9 skala Richter atau 8,7 magnitudo terjadi di Aceh dan sekitarnya, Rabu 11 April 2012 pukul 15.38. Menurut informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada kedalaman 10 kilometer itu berpotensi tsunami. Pusat gempa berada di Samudera Hindia 432 kilometer barat Sinabang, 527 kilometer barat daya Banda Aceh. Gempa dirasakan di Aceh, Sumatera Barat, Bengkulu, dan Lampung.

Adapun berdasarkan data dari USGS, gempa ini ada di kedalaman 32 kilometer di dekat Pulau Simeuleu, tepatnya di koordinat 2,348 derajat Lintang Utara dan 93,073 Bujur Timur. Gempa terasa sekitar 3 sampai 5 menit. Dibanding gempa dan tsunami pada 2004, gempa ini lebih kecil. Saat itu gempa mencapai 9,2 skala Richter.

Belum ada laporan korban dari gempa besar ini. Namun, akibat gempa ini orang-orang di Aceh panik berlarian keluar dari rumah dan gedung.

Wartawan Tempo di Banda Aceh, Mustafa Silalahi, menyaksikan kepanikan warga terjadi di berbagai sudut Banda Aceh. "Banyak warga yang lari ke arah gunung," kata Mustafa.

Sejauh ini belum terlihat dampak nyata dari gempa ini. Tak terlihat keretakan di gedung-gedung utama. Namun, telepon dari Jakarta menuju Aceh sulit terhubung.

Gempa ini juga terasa hingga ke kota Padang. Indriyani Zaini, pegawai Kementrian Kelautan merasakan guncangan yang keras. "Rasanya seperti diayun-ayun," katanya. "Orang-orang juga berlarian ke luar dari gedung-gedung."

Breaking News: Gempa 8,9 SR Guncang Sumatera


Pusat gempa diperkirakan di wilayah Simeulue (Foto: BMKG)


(Berita ini akan terus diperbarui bila ada perkembangan baru)

16.34 WIB: NOAA (National Oceanic and Atmospheric Administration) sudah mengeluarkan peringatan tsunami untuk Indonesia, India, Sri Lanka, Australia, Myanmar, Thailand, Maladewa, Inggris, Malaysia, Mauritius, Seychelles, Pakistan, Somalia, Oman, Madagaskar, Iran, UEA, Yaman, Banglades, Tanzania, Mozambique, Kenya, Kepulauan Crozet, Kepulauan Kerguelen, Afrika Selatan, Singapura.

16.00 WIB: Peringatan tsunami dikeluarkan di 28 negara di wilayah Samudera Hindia.

Apakah Anda berada di daerah yang terkena dampak gempa? Ceritakan kondisi yang Anda alami di kolom komentar.

15.40 WIB: Peringatan tsunami dikeluarkan.

15.38 WIB: Gempa sebesar 8,9 SR dirasakan.

Kamis, 05 April 2012

MENGATASI SIBLING RIVALRY DALAM KELUARGA

Sibling rivalry adalah kecemburuan, persaingan dan perkelahian antara kakak dan adik dalam satu keluarga. Apakah ini bisa diatasi? Banyak yang menyarankan untuk memiliki anak dengan rentang waktu kelahiran sekitar 1-2 tahun dengan alasan agar lelahnya sekaligus dan ke depannya Anda tinggal santai menunggu hasilnya.

Hal tersebut memang menimbulkan pro dan kontra, karena di sisi lain membesarkan 1 orang saja dapat dibilang berat apalagi bila harus membesarkan 2 anak sekaligus. Di samping itu, usia anak sampai dengan 5 tahun merupakan saat-saat yang penting bagi pertumbuhan dan perkembangan mereka. Jangan sampai karena kerepotan Anda mengasuh 2 orang anak sekaligus menjadikan mereka “salah asuhan” dan menghambat perkembangannya.

Hubungan antara adik dan kakak yang masih kecil merupakan salah satu interaksi yang berpotensi menimbulkan konflik dan bisa menyebabkan adanya sibling rivalry, yaitu permusuhan dan kecemburuan antar saudara kandung yang dapat menimbulkan ketegangan diantara mereka. Sibling rivalry dapat berbeda intensitasnya tergantung pada jarak usia anak, usia anak itu sendiri, jenis kelamin anak serta urutan kelahiran. Saudara kandung dengan jarak usia yang pendek akan bertengkar lebih hebat dibandingkan dengan yang jauh perbedaan umurnya. Begitu juga saudara kandung dengan jenis kelamin yang sama, akan bersaing lebih hebat dibandingkan dengan yang berbeda jenis kelaminnya.

Untuk mengatasi sibling rivalry dalam keluarga, ada beberapa tips yang dapat dipraktekkan oleh orangtua. Jika ini Anda lakukan niscaya anak-anak Anda akan memiliki rasa toleransi, berempati satu sama lain serta dapat menyelesaikan masalahnya sendiri tanpa mendatangkan masalah baru.

Membagi perhatian secara adil

Untuk menghindari kecemburuan antar anak, sebagai orangtua harus membagi perhatian secara adil kepada anak-anak. Anak kecil yang didera rasa cemburu akan membuatnya mencari alasan untuk bertengkar dengan saudara kandungnya karena merasa orangtuanya tidak adil dengan memberi perhatian yang lebih banyak pada saudaranya.

Untuk itu, Anda dapat bergantian dalam memberi perhatian bersama anak-anak, misalnya hari Senin Anda menemani sang kakak les bahasa Inggris, Selasa menunggui sang adik les matematika, Rabu kembali menemani sang kakak latihan basket, Kamis menemani sang adik les piano, dan seterusnya sampai hari Minggu Anda menghabiskan waktu bersama mereka berdua dengan berjalan-jalan ke kebun binatang atau mengunjungi rumah kakek dan nenek.

Memberi kesempatan yang sama

Salah satu yang kerap menjadi bahan pertengkaran adalah acara televisi. Di satu sisi sang kakak ingin menonton acara A, sementara sang adik ingin menonton acara B. Salah satu cara mengatasinya adalah Anda dapat memasang alarm dengan hitungan menit tertentu, misalnya 30 menit, bagi tiap orang anak untuk menonton acara yang diinginkannya dan memegang remote tv. Setelah alarm berbunyi, Anda dapat memberikan kesempatan pada anak yang lain untuk melakukan hal yang sama. Dengan demikian, mereka akan merasakan keadilan karena pembagian jatah waktu yang sama disamping melatih toleransi pada anak-anak.

Memakai label masing-masing barang anak

Mainan juga kadang menjadi salah satu bahan pertengkaran, terutama pada anak-anak yang berjenis kelamin sama. Solusinya, Anda dapat memberikan label pada masing-masing mainan anak Anda agar mereka tidak saling berebut. Selain itu, mereka juga akan terdidik untuk menghargai barang milik orang lain serta melatih sikap empati dengan merasakan bila barang miliknya direbut atau dipakai oleh orang lain. Namun setelah mereka beranjak besar, Anda juga harus mengajarkan mereka untuk berbagi dengan menggunakan barang yang sama secara bergantian untuk melatih toleransi dan kebersamaan.

Menyaring tontonan mereka

Saat ini acara-acara televisi sudah jarang yang ditujukan khusus untuk anak. Tiap stasiun televisi cenderung membuat program-program untuk remaja dan dewasa yang lebih menguntungkan dari sisi finansial.

Disinilah tugas Anda sebagai orangtua untuk menyortir tayangan-tayangan yang boleh ditonton anak atau tidak. Jangan sampai karena Anda membebaskan anak untuk menonton acara yang penuh adegan kekerasan, anak menjadi sangat agresif pada saudara atau temannya karena meniru apa yang dilihatnya di televisi seperti kasus-kasus pada anak yang pernah santer terdengar beberapa waktu yang lalu.

Untuk itu, latihlah anak-anak Anda dengan memberikan aturan-aturan yang berlaku dan membuat mereka menjadi anak yang tertib agar tidak terjadi sibling rivalry dalam keluarga. (h/fmn)

MENGATASI SIBLING RIVALRY DALAM KELUARGA

Sibling rivalry adalah kecemburuan, persaingan dan perkelahian antara kakak dan adik dalam satu keluarga. Apakah ini bisa diatasi? Banyak yang menyarankan untuk memiliki anak dengan rentang waktu kelahiran sekitar 1-2 tahun dengan alasan agar lelahnya sekaligus dan ke depannya Anda tinggal santai menunggu hasilnya.

Hal tersebut memang menimbulkan pro dan kontra, karena di sisi lain membesarkan 1 orang saja dapat dibilang berat apalagi bila harus membesarkan 2 anak sekaligus. Di samping itu, usia anak sampai dengan 5 tahun merupakan saat-saat yang penting bagi pertumbuhan dan perkembangan mereka. Jangan sampai karena kerepotan Anda mengasuh 2 orang anak sekaligus menjadikan mereka “salah asuhan” dan menghambat perkembangannya.

Hubungan antara adik dan kakak yang masih kecil merupakan salah satu interaksi yang berpotensi menimbulkan konflik dan bisa menyebabkan adanya sibling rivalry, yaitu permusuhan dan kecemburuan antar saudara kandung yang dapat menimbulkan ketegangan diantara mereka. Sibling rivalry dapat berbeda intensitasnya tergantung pada jarak usia anak, usia anak itu sendiri, jenis kelamin anak serta urutan kelahiran. Saudara kandung dengan jarak usia yang pendek akan bertengkar lebih hebat dibandingkan dengan yang jauh perbedaan umurnya. Begitu juga saudara kandung dengan jenis kelamin yang sama, akan bersaing lebih hebat dibandingkan dengan yang berbeda jenis kelaminnya.

Untuk mengatasi sibling rivalry dalam keluarga, ada beberapa tips yang dapat dipraktekkan oleh orangtua. Jika ini Anda lakukan niscaya anak-anak Anda akan memiliki rasa toleransi, berempati satu sama lain serta dapat menyelesaikan masalahnya sendiri tanpa mendatangkan masalah baru.

Membagi perhatian secara adil

Untuk menghindari kecemburuan antar anak, sebagai orangtua harus membagi perhatian secara adil kepada anak-anak. Anak kecil yang didera rasa cemburu akan membuatnya mencari alasan untuk bertengkar dengan saudara kandungnya karena merasa orangtuanya tidak adil dengan memberi perhatian yang lebih banyak pada saudaranya.

Untuk itu, Anda dapat bergantian dalam memberi perhatian bersama anak-anak, misalnya hari Senin Anda menemani sang kakak les bahasa Inggris, Selasa menunggui sang adik les matematika, Rabu kembali menemani sang kakak latihan basket, Kamis menemani sang adik les piano, dan seterusnya sampai hari Minggu Anda menghabiskan waktu bersama mereka berdua dengan berjalan-jalan ke kebun binatang atau mengunjungi rumah kakek dan nenek.

Memberi kesempatan yang sama

Salah satu yang kerap menjadi bahan pertengkaran adalah acara televisi. Di satu sisi sang kakak ingin menonton acara A, sementara sang adik ingin menonton acara B. Salah satu cara mengatasinya adalah Anda dapat memasang alarm dengan hitungan menit tertentu, misalnya 30 menit, bagi tiap orang anak untuk menonton acara yang diinginkannya dan memegang remote tv. Setelah alarm berbunyi, Anda dapat memberikan kesempatan pada anak yang lain untuk melakukan hal yang sama. Dengan demikian, mereka akan merasakan keadilan karena pembagian jatah waktu yang sama disamping melatih toleransi pada anak-anak.

Memakai label masing-masing barang anak

Mainan juga kadang menjadi salah satu bahan pertengkaran, terutama pada anak-anak yang berjenis kelamin sama. Solusinya, Anda dapat memberikan label pada masing-masing mainan anak Anda agar mereka tidak saling berebut. Selain itu, mereka juga akan terdidik untuk menghargai barang milik orang lain serta melatih sikap empati dengan merasakan bila barang miliknya direbut atau dipakai oleh orang lain. Namun setelah mereka beranjak besar, Anda juga harus mengajarkan mereka untuk berbagi dengan menggunakan barang yang sama secara bergantian untuk melatih toleransi dan kebersamaan.

Menyaring tontonan mereka

Saat ini acara-acara televisi sudah jarang yang ditujukan khusus untuk anak. Tiap stasiun televisi cenderung membuat program-program untuk remaja dan dewasa yang lebih menguntungkan dari sisi finansial.

Disinilah tugas Anda sebagai orangtua untuk menyortir tayangan-tayangan yang boleh ditonton anak atau tidak. Jangan sampai karena Anda membebaskan anak untuk menonton acara yang penuh adegan kekerasan, anak menjadi sangat agresif pada saudara atau temannya karena meniru apa yang dilihatnya di televisi seperti kasus-kasus pada anak yang pernah santer terdengar beberapa waktu yang lalu.

Untuk itu, latihlah anak-anak Anda dengan memberikan aturan-aturan yang berlaku dan membuat mereka menjadi anak yang tertib agar tidak terjadi sibling rivalry dalam keluarga. (h/fmn)

Sibling Rivalry

Sibling Rivalry adalah kecemburuan, persaingan dan perkelahian antara kakak dan adik dalam satu keluarga. Ini juga terjadi dalam keluarga saya, antara adik dan kakak sering sekali bertengkar, masalah sepele bisa jadi besar dihadapan anak-anak.

Beberapa sebab dasar terjadinya sibling rivalry :

Kelahiran bayi baru
Jelas ini secara otomatis perhatian yang sebelunya banyak tercurah atau tertuju pada anak pertama akan beralih pada si bayi, dan sang kakak akan merasa tersisih dan dirugikan.

Protes Kakak
Sang kakak dalam memperebutkan dan memenangkan persaingan untuk merebut perhatian orang tuan tentu akan menggangu sang adik.

Kemarahan Orang Tua
Orang tua yang memarahi sang kakak dalam beberapa kasus hanya akan tertuju pada sang kakak, tanpa menyadari si kakak akan merasa sedih. Dengan hubungan seperti ini hanya akan menambah kakak bertambah benci pada sang adik.

Penyebab Sibling Rivalry
faktor-faktor yang mempengaruhi sibling rivalry :

Anak-anak saling berkompetisi untuk menunjukkan bahwa mereka bisa lebih baik dari saudaranya

Anak-anak merasa mendapatkan perhatian dan penerimaan yang tidak sama dengan saudaranya

Anak-anak mungkin merasa hubungan dengan orang tuan mereka semakin jauh dengan kehadiran saudaranya

Anak-anak mungkin tidak tahu cara yang baik untuk memperoleh perhatian saudaranya
Anak-anak yang marah, bosan, atau lelah mudah untuk memulai perkelahian
Stres yang dialami orang tua akan menurunkan perhatian untuk anak-anak dan ini akan meningkatkan sibling rivalry

Stres yang dialami anak-anak akan menimbulkan banyak masalah
Cara oraang tua mendidik dan melatih anak-anak untuk menyelesaikan masalah akan membuat perbedaan yang besar dalam terjadinya sibling rivalry

Cara Mengatasi Sibling Rivalry
1. Orang tua jangan campur tangan langsung, campur tangan langsung diperlukan saat terdapat tanda-tanda akan terjadinya kekerasan fisik.
Pisahkan keduanya hingga masing-masing tenang, lalu suruh mereka kembali dengan sedikitnya satu ide tentang cara menyelesaikan masalah hingga tidak akan terulang lagi.
2. Tidak penting yang memulai siapa yang memulai masalah, karena anda tak mungkin menemukan anak mana yang bersalah, karena tak satupun dari mereka yang 100% benar ataupun salah.
3. Jika anak-anak selalu memperebutkan benda yang sama, misalnya mereka rebutan TV, ajaklah mereka dan ajari membuat jadwal daftar TV
Bantu anak-anak mengembangkan ketrampilan dan menyelesaikan masalah sendiri tanpa kekerasan
4. Ajari mereka bagaimana cara berkompromi, menghormati orang lain dan memutuskan sesuatu secara adil
5. Jangan berteriak teriak pada anak-anak
Ajaklah setiap anak untuk mengungkapkan perasaan mereka tentang saudaranya, misalnya rasa marah dan kecewa. Hal ini akan membantu mereka untuk mengenali emosi negatif dan mengatasinya dikemudian hari
5. Belajarlah mengatur kemarahan agar anak-anak bisa belajar untuk tidak mudah marah sehingga tidak ada pertengkaran
6. Tidak peru berargumen bahwa anda sudah bersikap adil, karena sebesar apapun usaha anda, anak-anak tetap menemukan ketidakadilan dari perlakuan anda
Jika diatasi dengan tepat, Sibling Rivalry juga mempunyai sisi pisitif

6 penyebab sering sakit kepala atau migrain

Penyebab serangan sakit kepala yang terkadang kita alami bukan hanya berasal dari suara bising atau stress karena deadline pekerjaan. Ada beberapa penyebab serangan sakit kepala. Kita bisa menghindari sakit kepala itu dengan terlebih dahulu mengetahui apa saja penyebabnya.


Berikut beberapa penyebab sakit kepala :

1. Kecemasan
Ketika kita merasa cemas yang ekstrim, kita akan cenderung merasakan sakit kepala.

2. Cahaya Silau
Relaksasikan mata anda. Cahaya yang terlalu menyilaukan bisa membuat tekanan pada otot mata sehingga bisa menyebabkan sakit kepala. Cahaya silau yang dimaksud bisa berasal dari sinar matahari, cahaya lampu, dan monitor TV atau komputer.

3. Pola Tidur dan Makan
Melewatkan makan pagi atau berpuasa tanpa adanya persiapan bisa menyebabkan anda sakit kepala. Terutama bagi anda yang memutuskan untuk tidak makan apapun dan tidur kurang atau lebih dari 7-9 jam perhari. Pola tidur anda, termasuk tidur siang, sangat penting.

4. Obat-obatan
Beberapa pengobatan yang anda lakukan bisa menjadi serangan potensial untuk terkena sakit kepala. Jika anda merasa sakit kepala yang anda rasakan sebagai efek samping pengobatan sangat mengganggu, tanyakan dokter untuk mengganti obat tanpa atau dengan efek samping yang lebih ringan.

5. Aktivitas Fisik
Latihan fisik yang berat dapat membuat otot di kepala, leher bahkan kulit kepala membutuhkan darah lebih untuk sirkulasi. Hal ini dapat membuat pembuluh darah membengkak. Hal inilah yang disebut dengan sakit kepala exertional.

6. Hormon
Untuk wanita yang sedang mengalami siklus haid, sakit kepala dan migrain merupakan hal yang berkaitan dengan tingkat hormon estrogen di dalam tubuh. Jika hormon estrogen dalam tubuh anda fluktuatif, maka kemungkinan anda bisa terserang sakit kepala.

Ribuan Bakteri Yang Hidup Di Pusar Kamu


Ilmuwan menemukan 1.400 bakteri yang berbeda di pusar manusia. Sebanyak 662 di antaranya adalah spesies baru. Temuan oleh proyek Belly Button Biodiversity ini menjelaskan bahwa pusar merupakan lingkungan yang menarik bagi bakteri.
Proyek yang dilakukan oleh North Carolina University di Raleigh, Amerika Serikat, ini mengambil sampel dari para relawan.

Proyek ini bertujuan membuat orang tertarik dalam bidang mikrobiologi dan mengurangi kekhawatiran terhadap mikroba penyebab penyakit. Penelitian yang dipimpin Rob Dunn dan Jiri Hulcr ini ternyata mengungkap data baru mengenai mikroorganisme yang hidup tubuh manusia.

“Beberapa spesies yang ditemukan ternyata pernah ditemukan di laut,” tulis Carl Zimmer, penulis ilmiah yang turut menyumbangkan sampel dari pusarnya, di blog.
Pada sampel yang diambil dari pusarnya, juga ditemukan spesies Georgenia, spesies yang selama ini hanya ditemukan di Jepang.
Zimmer mengaku belum pernah ke sana. Meskipun jenis mikroba baru yang ditemukan cukup banyak, kuantitasnya hanya sedikit.
“Sebanyak 40 spesies setara dengan 80 persen populasi bakteri di pusar,” tulis Peter Aldhous, juga seorang penulis ilmiah yang menyumbangkan sampel.

Sumber :
kompas.com

Ternyata Pusar tidak boleh di bersihkan


Pusar adalah suatu tanda lubang tertutup di atas perut, yang sengaja dibuat ketika tali pusar dilepas dan dipotong dari perut bayi yang baru lahir agar terlepas dari plasenta ibunya. Semua makhluk mamalia yang berplasenta pasti akan mempunyai pusar. Pada hewan umumnya pusar hanya terlihat seperti garis tipis yang samar.

Kotoran pada kulit (daki/ bolot ), meskipun setiap hari kita sudah mandi, kotoran ini tetap ada. Ini disebabkan karena sebenarnya daki itu bukan cuma kotoran. Setiap hari ada sel mati yang mengandung keratin gugur dari permukaan kulit dan minyak yang keluar, semua bercampur bersama kotoran, itulah yang menjadi daki. Sel kulit mati dan minyak yang terkumpul pada lubang pusar menjadi kotoran di sana. Tetapi kotoran pusar itu tidak boleh dibersihkan.



Kenapa lubang pusar tidak boleh dibersihkan?
Kulit yang terdapat pada pusar lebih tipis daripada kulit pada bagian tubuh yang lainnya. Jadi, jika kulit dianalogikan sebagai dinding kastil, pusar dianggap sebagai pintu gerbangnya. Ingatkah anda, dulu waktu anda masih dalam kandungan ibu, pusar menjadi penghubung antara ibu dan anak. dan sekarang pintu itu sudah tertutup.

Pintu merupakan titik lemah dari suatu kastil. dan pintu ini harus senantiasa kita jaga, karena jika pintu ini anda rusak sendiri dengan mengorek-korek atau membersihkannya yang akan menyebabkan pintu retak, anda yang akan rugi sendiri. Bagaimana tidak, anda telah membukakan jalan pada jutaan musuh yang telah menunggu di sekeliling kastil anda.
Walaupun di balik kulit masih ada pertahanan lainnya (Antibodi, makrofag, dll), apa salahnya jika anda menjaganya, karena tidak ada yang bisa menjamin prajurit anda di balik dinding kastil akan menang atas serangan musuh.

Minggu, 01 April 2012

Cara membalut untuk pergelangan kaki yang cedera (Angkle)

Cara membalut untuk pergelangan kaki yang cedera (Angkle)

Petunjuk berikut adalah untuk tujuan informasi saja. Kami menyarankan mencari nasihat profesional sebelum memulai rehabilitasi.
Tujuan tegap ini adalah untuk memberikan kompresi dan mencegah keseleo inversi. tegap ini dapat dihapus dan kembali diterapkan dengan mudah, yang berguna pada tahap-tahap awal ketika terapi dingin diperlukan.
Apa yang dibutuhkan:

* 5cm perban Compression - perban kohesif yang menempel pada dirinya sendiri sangat ideal untuk strapping ini.

Langkah 1

Ankle strapping - langkah 1

* Posisikan pergelangan kaki dengan duduk dan atlet bola dari kaki beristirahat di lutut terapis.
* Letakkan kaki dengan jari-jari kaki sedikit menghadap ke atas (dorsi tertekuk) dan kaki yang sedikit digulung ke dalam (pronated).
* Mulai di bagian depan pergelangan kaki, pergi keluar, sekitar belakang, ke depan.


Langkah 2
* Dari sana, pergi di bagian depan ke bagian dalam kaki dan kemudian di bawahnya.

Ankle strapping - langkah 2


Langkah 3

Ankle strapping - langkah 3
* Datang di bagian depan, di belakang dan turun lagi ke bagian dalam kaki lagi dalam angka 8.


Langkah 4

Ankle strapping - langkah 4

* Kali ini ketika perban dilewatkan di bawah kaki itu muncul bagian luar pergelangan kaki dan sekitar belakang.
Sedikit ketegangan * dapat diterapkan menarik bagian luar kaki Facebook memberikan dukungan yang diperlukan untuk mencegah keseleo inversi.


Langkah 5


* Perban kemudian berjalan di belakang pergelangan kaki dan di kaki ke bagian luar kaki dan di bawah.
Ankle strapping - langkah 4 Langkah 6

* Sekali lagi, bukannya naik dan di kaki lagi perban naik bagian dalam pergelangan kaki dan sekitar belakang.
* Pola ini diulang untuk 2 sampai 3 kali lebih panjang atau sebagai perban memungkinkan.
Langkah 7

* Finish off dengan membungkus beberapa kali di sekitar pergelangan kaki, bekerja ke atas.
* Pastikan untuk memungkinkan perban yang cukup pada akhir untuk melakukan hal ini.
* Amankan diakhiri dengan tape sedikit peregangan non atau hanya diselipkan di akhir longgar.

http://www.sportsinjuryclinic.net/strapping-and-taping/louisiana_wrap.php

Persiapan Sebelum OLAHRAGA


Persiapan Sebelum OLAHRAGA

Olahraga adalah aktivitas yang meliputi aktivitas fisik dan aktivitas mental. Aktivitas ini semestinya dpat membantu meningkatkan status kesehatan seseorang, namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum melakukan olahraga khususnya dalam hal kesehatan. Mengabaikan persiapan sebelum olahraga dapat mengurangi fungsinya, bahkan dapat celaka dan berakibat fatal.

Sebelum melakukan kerutinan olahraga, seseorang dapat berkonsultasi ke dokter tentang status kesehatan yang sedang dirasakan saat ini. Status ini dapat meliputi penyakit-penyakit luar maupun penyakit dalam yang ternyata diderita, dapat juga merupakan keluhan-keluhan yang berat dan sering (hampir intens) ataupun keluhan-keluhan kecil di sendi-sendi.

Berikut beberapa kondisi kesehatan yang harus dikonsultasikan ke dokter sebelum melakukan kegiatan olahraga:
1. Seseorang yang mengalami masalah pada sistem jantung dan pembuluh darah terutama yang pernah mengalami stroke dan serangan jantung.
2. Seseorang yang menderita penyakit diabetes.
3. Seseorang yang mengalami masalah dengan berat badan misalnya terlalu gemuk atau obese.
4. Seseorang yang sedang hamil.
5. Seseorang yang pernah mengalami kecelakaan dan menderita nyeri yang menahun.

Persiapan yang bisa dilakukan untuk menghindari kemungkinan-kemungkinan celaka yang terjadi yaitu :
1. Memilih olahraga yang digemari, terlebih lagi untuk orang yang baru ingin mulai rutinitas olahraga, ini merupakan hal yang tidak mudah. Untuk itu, olahraga yang digemari, aman, mudah, dan murah bisa menjadi pilihannya, sehingga dapat dilakukan sendiri (tanpa instruktur) dan dengan perasaan yang tidak terbebani.

2. Sebaiknya sebelum melakukan olahraga dilakukan pemeriksaan pendahuluan untuk menentukan dosis yang aman dan jenis olahraga yang cocok (tes pembebanan/stress test) terutama bila:
a. Ada keluhan seperti sering pusing, sesak nafas, nyeri dada.
b. Berpenyakit seperti penyakit jantung koroner, asma, kencing manis, hipertensi, dll.
c. Berusia di atas 30 tahun.

3. Sebaiknya menggunakan pakaian dan sepatu olahraga yang sesuai dan nyaman dengan kaki, lokasi/tempat olahraga serta jenis olahraga.

4. Perut kita membutuhkan waktu untuk penyerapan, melakukan olahraga setelah makan kenyang dapat menyebabkan kram perut, sebaiknya tunggu sampai 2 jam.
Minum minuman yang sejuk dan sedikit manis (manis jambu).

5. Streching, melakukan pemanasan dan gerakan-gerakan kecil utnuk adaptasi otot-otot dan sendi yang masih kaku.